Monday, June 29, 2009

Pulau Mansinam - Papua

.

Pulau Mansinam yang memiliki luas 410,97 Ha, terletakdi teluk doreri sebelah selatan kota Manokwari. Perahu Tradisional atau Long Boat adalah sarana transportasi yang digunakan mengunjungi pulau ini. Gua Kelelawar pasti menarik minat selain alam pantai yang indah dan nyaman sebagai tempat rekreasi, melakukan kegiatan berenang dan berperahu. di dasar laut sekitar pulau ada beberapa bangkai kapal yang tentunya menjadi objek dan daya tarik wisata tersendiri bagi peminat taman


Pulau Mansinam memiliki kekayaan wisata bawah laut. Selain itu, Pulau mansinam juga menyimpan kenangan sejarah awal peradaban di Tanah Papua oleh karena tanggal 5 Februari 1855, dua missionaris berkebangsaan Jerman yaitu Carel Willem Ottow dan Johann Gottlob Gissler menginjakkan kaki pertama kali di pulau ini. Situs Gereja, Rumah, Asrama, Sumur Tua dan beberapa Makam Zendeling adalah bukti sejarah yang masih dapat ditemui di sini selain tugu peringatan Masuknya Injil di Tanah Papua. Peristiwa ini kemudian menjadikan 5 Februari ditetapkan sebagai Hari Pekabaran Injil di Tanah Papua



2 comments: